1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Matoa: Kenali.. Cintai.. Konsumsi..

Discussion in 'Papua' started by terongsquad, Jun 22, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. terongsquad M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 22, 2009
    Messages:
    714
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +22,217 / -0
    Saya mengetahui bahwa terdapat thread Buah Matoa di sub-forum Flora dan Fauna, namun thread tersebut fokus untuk menjual tanaman Matoa. Oleh sebab itu saya tetap membuat thread ini di sub-forum Regional Papua, karena buah ini khas Papua. :maaf: Semoga bermanfaat.
    Mengenal Buah Matoa Lebih Dekat
    [​IMG]

    Matoa (Pometia pinnata) merupakan tanaman buah khas Papua, tergolong pohon besar dengan tinggi rata-rata 18 meter dengan diameter rata-rata maksimum 100 cm. Umumnya berbuah sekali dalam setahun. Berbunga pada bulan Juli sampai Oktober dan berbuah 3 atau 4 bulan kemudian.

    Penyebaran buah matoa di Papua hampir terdapat di seluruh wilayah dataran rendah hingga ketinggian ± 1200 m dpl. Tumbuh baik pada daerah yang kondisi tanahnya kering (tidak tergenang) dengan lapisan tanah yang tebal. Iklim yang dibutuhkan untuk pertumbuhan yang baik adalah iklim dengan curah hujan yang tinggi (>1200 mm/tahun).

    Di Papua dikenal 2 (dua) jenis matoa, yaitu Matoa Kelapa dan Matoa Papeda. Ciri yang membedakan keduanya adalah terdapat pada tekstur buahnya, Matoa Kelapa dicirikan oleh daging buah yang kenyal dan nglotok seperti rambutan aceh, diameter buah 2,2-2,9 cm dan diameter biji 1,25-1,40 cm. Sedangkan Matoa Papeda dicirikan oleh daging buahnya yang agak lembek dan lengket dengan diamater buah 1,4-2,0 cm. Dilihat dari jenis warna buahnya, baik Matoa Kelapa mapun Matoa Papeda dapat dibedakan menjadi tiga jenis yaitu matoa merah, kuning, dan hijau. Ciri pembeda tersebut sebagaimana disajikan pada tabel berikut:

    [​IMG]

    Buah matoa dapat dikonsumsi segar. Cita rasa buah ini sangat khas seperti rasa rambutan bercampur dengan lengkeng dan sedikit rasa durian. Karena rasa dan aroma yang dikandungnya membuat matoa memiliki nilai ekonomi penting bagi masyarakat Papua. Harga jual rata-rata mencapai Rp. 20.000/kg bahkan sering lebih dan tidak pernah murah, buah ini banyak dipesan peminat di luar Papua sebagai oleh-oleh. Bila sedang musim buah matoa banyak dijual di pasar-pasar, pedagang kaki lima, maupun dijual di tepi jalan. Buah matoa mempunyai kulit buah relatif tebal dan keras sehingga dapat tahan lama jika disimpan yaitu bisa disimpan hingga 1 minggu tanpa perlakuan pengawetan dan jika disimpan dalam suhu 5-10°C buah matoa dapat dipertahankan hingga 20 hari. Tanaman matoa dapat diperbanyak dengan menggunakan biji, cangkok, stek maupun sambung. Pada perbanyakan dengan biji sebaiknya terlebih dahulu disemaikan dalam polybag dan jika sudah cukup kuat dapat dilakukan pemindahan ke lapangan/kebun. Jarak tanam yang umum adalah 8 sampai 12 meter.

    Sumber: BPTP Papua Barat


    Informasi Spesies
    Klasifikasi
    Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
    Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)​
    Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)​
    Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)​
    Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)​
    Sub Kelas: Rosidae​
    Ordo: Sapindales​
    Famili: Sapindaceae​
    Genus: Pometia​
    Spesies: Pometia pinnata J.R.& G.Forst​

    Deskripsi
    Tumbuhan berbentuk pohon, tinggi 20 - 40 m. Akar tunggang. Batang silindris, tegak, warna putih kotor, permukaan kasar, percabangan simpodial, arah cabang miring hingga datar, bercabang banyak sehingga membentuk pohon yang rindang. Daun majemuk, tersusun berseling, 4 - 12 pasang anak daun, saat muda berwarna merah cerah - setelah dewasa menjadi hijau, bentuk jorong, panjang 30 - 40 cm, lebar 8 - 15 cm, helaian daun tebal dan kaku, ujung meruncing (acuminatus), pangkal tumpul (obtusus), tepi rata, pertulangan menyirip (pinnate), permukaan atas dan bawah halus - berlekuk pada bagian pertulangan. Buah bulat atau lonjong, panjang 5 - 6 cm, buah berwarna hijau kadang merah atau hitam (tergantung varietas), bentuk biji bulat - berwarna cokelat muda, daging buah lembek, berwarna putih kekuningan. Perbanyaan generatif (biji).

    Sumber: Plantamor.com


    Gambar Buah Matoa
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]

    Biarkan buah ini tetap lestari dengan tetap menanam dan memakannya.. jgn sampai tergeser dengan buah2 import.. :maaf:

     
    • Thanks Thanks x 2
    Last edited: Jul 20, 2010
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. terongsquad M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 22, 2009
    Messages:
    714
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +22,217 / -0
    ini ada bebrapa artikel yang bisa dibaca untuk tau lebih dalam tentang Pometia pinnata (klik gambar)

    [​IMG]

    [​IMG]

    [​IMG]

    mudah2an memberi banyak informasi berguna :piss:
     
    • Thanks Thanks x 1
  4. pakuk Members

    Offline

    Joined:
    Nov 10, 2010
    Messages:
    6
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    Like this
     
  5. jokosonne Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 1, 2010
    Messages:
    48
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +12 / -0
    jdi inget wktu di Nabire...
    nie buah enak bnget, brasa'y slangit..
    klo di Nabire bnyak yg ngmbil buah'y bkan di petik, tpi di tebang...
    syang klo buah yg enak ini jdi brang langka...
     
  6. terongsquad M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 22, 2009
    Messages:
    714
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +22,217 / -0
    Padahal yang kita butuhkan adalah pengemasan yg baik, konsistensi ketersedian barang, dan inovasi produk. Bayangkan kalo ada buah matoa fresh cut, ada buah dalam kaleng, ada juga irisan buah matoa kering untuk topping kue dan roti..

    :top:
     
  7. achengbk Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 8, 2011
    Messages:
    55
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +5,107 / -0
    Mau nanya nih.....
    Apakah bisa ditanam di pot/drum yg diameter 60 cm dan tinggi 50cm dg bibit vegetatif?
    Bisa gak hidup di daerah pinggir laut [0 s/d 25m dpl] di daerah indonesia bagian barat?
    Apakah sd ada yg jual bibitnya di Sumatera Utara dan berapa harganya?
    Tks.
     
  8. ishakberiman Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    117
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +64 / -0
    Apakah buah Matoa punya khasiat khusus??
     
  9. kinur M V U

    Offline

    van Oranje

    Joined:
    Feb 9, 2010
    Messages:
    6,182
    Trophy Points:
    242
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +28,916 / -4
    parah malah di buat nge junk..
    (sebenarnya ane juga lagi ngejunk)
     
  10. yezico Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 12, 2011
    Messages:
    163
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +22 / -0
    su lama sa tra makan buahnih
    jdi kepengen in lg, enak tuh buah
     
  11. BungaHias Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 6, 2012
    Messages:
    35
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +1 / -0
    yap..betul banget...ni buah rasanya mirip2 ama lengkeng,tapi lebih mantap
    when I was a little boy.....ada tetangga gw yg nanem pohon ini,jadi bisa gratisan deh
    gw baru tau klo matoa dari daerah papua
    btw..belum lama ini gw baru Kirim Bunga Mawar untuk Aston Hotel di Papua...jadi keingetan..he


    Pohon Jeruk Imlek cocok untuk hiasan rumah bagi anda yang merayakanya
     
  12. hikaruchiha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 4, 2010
    Messages:
    516
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +51 / -0
    ini buah yg waktu itu z mau beli tra jadi gr" de pu harga 50rb 1 tumpuk kecil :facepalm:

    untung skrg d depan rumah pohon'a sdh buah,, tp percuma jg z tra tau kapan pulang :sedih:
     
  13. cuteyenny Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 27, 2011
    Messages:
    308
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +60 / -0
    Dulu waktu masih SD sering makan matoa, sekarang sudah ndak pernah lagi
    Kangen matoa... kangen rumah di manokwari... T.T
     
  14. praz1897 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 23, 2011
    Messages:
    970
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +777 / -0
    makasih infonya gan, pernah makan buah matoa dan rasanya manis :nikmat:
    btw ditempat ane ada yang budayain buah ini lho :unyil:
     
  15. yezico Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 12, 2011
    Messages:
    163
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +22 / -0
    matoa itu rasa macam lengkeng begitu

    sa pernah coba sekali :nikmat:
     
  16. komikb4 M V U

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Jul 22, 2010
    Messages:
    36,932
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +9,943 / -0
    [pernah makan buah ini dari kakak yang jadi guru di merauke... Rasanya manis, legit dan sedikit ada aroma durian :kenyang:]
     
  17. arik9090 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 20, 2011
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +31 / -0
    matoa itu rasa macam lengkeng begitu

    sa pernah coba sekali
     
  18. arik9090 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 20, 2011
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +31 / -0
    [pernah makan buah ini dari kakak yang jadi guru di merauke... Rasanya manis, legit dan sedikit ada aroma durian ]
     
  19. arik9090 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 20, 2011
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +31 / -0
    makasih infonya gan, pernah makan buah matoa dan rasanya manis
    btw ditempat ane ada yang budayain buah ini lho
     
  20. arik9090 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 20, 2011
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +31 / -0
    Dulu waktu masih SD sering makan matoa, sekarang sudah ndak pernah lagi
    Kangen matoa... kangen rumah di manokwari... T.T
     
  21. arik9090 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 20, 2011
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +31 / -0
    ini buah yg waktu itu z mau beli tra jadi gr" de pu harga 50rb 1 tumpuk kecil

    untung skrg d depan rumah pohon'a sdh buah,, tp percuma jg z tra tau kapan pulang
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.