1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Membedakan Antiseptik dan Disinfektan

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by smkosasih, Oct 30, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. smkosasih M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Sep 9, 2008
    Messages:
    5,341
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,189 / -0
    Orang kadang salah kaprah menyamakan antiseptik dan disinfektan. Memang meski keduanya bisa membasmi mikroorganisme tapi sebenarnya keduanya dipakai untuk hal berbeda.

    [​IMG]

    Persamaannya, kedua zat kimia ini bisa membunuh bakteri yang dapat menyebabkan penyakit
    dan infeksi. Tapi intinya antiseptik digunakan untuk menyingkirkan kuman di kulit yang hidup, sedangkan disinfektan menyingkirkan kuman di benda yang mati
    .

    Tapi disinfektan kadang digunakan juga sebagai antiseptik untuk manusia asalkan dosisnya tepat karena kalau dosisnya terlalu tinggi bisa membuat keracunan hingga kematian.

    Kandungan yang ada di dalamnya memiliki peran berbeda sehingga penerapannya harus tepat agar tidak menimbulkan efek apapun.

    Cara kerja dari antiseptik dan disinfektan memang sama, yaitu senyawa yang terkandung di dalamnya akan menembus dinding sel organisme seperti bakteri.

    Nantinya cara kerja di dalam sel tersebut tergantung dari senyawa yang terkandung di dalam antiseptik dan disinfektan tersebut. Pada umumnya senyawa ini akan mengganggu metabolisme sel atau mengubah permeabilitas dari dinding sel mikroorganisme.

    Dikutip dari Livestrong, Sabtu (30/10/2010) ada beberapa perbedaan antara antiseptik dengan disinfektan, yaitu:

    Antiseptik
    Zat kimia ini penggunaannya diterapkan pada kulit yang hidup atau jaringan tertentu untuk mencegah terjadinya infeksi dan umumnya tidak terlalu toksik, sehingga tidak berbahaya bagi kulit.
    Antiseptik biasanya digunakan saat seseorang mencuci tangan atau sebelum melakukan operasi.
    Antiseptik biasanya mengandung alkohol, chlorhexidine dan anilides.

    Disinfektan
    Penggunaan senyawa ini diterapkan pada permukaan, peralatan atau benda mati lainnya, sehingga kadarnya lebih toksik. Jika salah digunakan bisa menyebabkan pengerasan kulit, luka serta peradangan.
    Desinfektan sering digunakan untuk peralatan pembersih rumah tangga.
    Desinfektan mengandung glutaraldehhid, vantocil, ftalaldehida dan formaldehida.

    Meski demikian ada beberapa mikroorganisme yang tidak memberikan respons terhadap semua antiseptik dan juga disinfektan, hal ini biasanya karena mikroorganisme tersebut sudah resisten atau mengalami mutasi.

    Karena itu hal pertama yang harus dipahami sebelum menggunakan antiseptik atau disinfektan adalah mengetahui mikroorganisme apa yang ingin dibasmi dan dimana mikroorganisme tersbeut tumbuh. Hal ini untuk mencegah terjadinya efek samping yang mungkin dapat merugikan atau berbahaya tubuh.

    sumber:detikHealth
     
    Last edited: Sep 25, 2011
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Inesu Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 6, 2010
    Messages:
    4,844
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +61,386 / -0
    :niceinfo:

    mau nambahin..
    contoh antiseptik: Alkohol 85%
    biasanya disemprotkan pada pekerja-pekerja di pabrik makanan/minuman sebelum masuk ke ruang produksi.
     
    • Thanks Thanks x 1
  4. coolasice Members

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 20, 2010
    Messages:
    834
    Trophy Points:
    0
    Ratings:
    +765 / -0
    eeh iyaa kah ?
    biar apa kaya gitu ? biar gak terkontaminasi makanan ato minumannya ?
     
  5. Inesu Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 6, 2010
    Messages:
    4,844
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +61,386 / -0
    Yup.
    Spy makanan atau minumannya tidak terkontaminasi oleh mikroorganisme, shg mikroorganisme nya tidak menghasilkan racun yang berbahaya bagi manusia.
     
  6. prames Members

    Offline

    Joined:
    Jul 25, 2009
    Messages:
    1
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    Gud-gud-gud inpone.. :top::top:
    Tambah gamblang neh dpt pencerahan.
    so kita bisa berhati" dalam menggunakan kedua jenis pembunuh mikroba itu.
    ada cerita neh. dulu di tempatku ada keluarga yang menggunakan insektisida untuk membunuh kutu rambut, krena kurang ati" dalam penggunaan mengakibatkan kematian :terharu: sang anak...
     
    Last edited: Oct 31, 2010
  7. mamoen36 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 21, 2010
    Messages:
    68
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +3 / -0
    berarti Disinfektan itu kayak pembersih pakaian gt ya gan CMIW
     
  8. karindra Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 31, 2009
    Messages:
    199
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +2 / -0
    ^
    ^
    wew..., insektisida buat mbunuh kutu...,ckck

    lha ada obat kutu buat apa coba?

    salah kaprah nih...

    btw nice info gan...
     
  9. smkosasih M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Sep 9, 2008
    Messages:
    5,341
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,189 / -0
    make insektisida untuk bunuh kutu rambut..:apa:
    itumah membunuh kutu rambut sekaligus inangnya(manusia) kutu rambut..

    :dead:
     
  10. coolasice Members

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 20, 2010
    Messages:
    834
    Trophy Points:
    0
    Ratings:
    +765 / -0
    [​IMG][​IMG] koq pake insektisida
    itu seh dari pertama emang udah niat mau bunuh orang.. gilaa aja pake obatnya gak kira2 gitu
    kurang ati2nya gimana itu gan ?
     
  11. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    Ya betul memang beda.

    Dulu dosen ngajarin cara mengingat bedanya antiseptik dan desinfektan.

    Antiseptic is for alives.
    Desinfectant is for deads.

    :hoho:
     
    • Thanks Thanks x 1
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.